GridHype.ID - Aneka tips harian ini wajib banget diketahui oleh kamu yang memiliki air fryer.
Pasalnya, aneka tips harian kali ini akan membagikan kalau ternyata sederet jenis makanan ini tidak boleh dimasak di air fryer loh.
Waduh, ada apa saja ya? Untuk tahu jawabannya langsung saja simak aneka tips harian berikut ini!
Melansir dari SajianSedap.com, selain lebih praktis, air fryer dianggap lebih sehat karena bisa menggoreng makanan tanpa memakai banyak minyak.
Karena itulah orang-orang banyak yang membeli air fryer.
Meskipun begitu, tidak semua makanan bisa dimasak di air fryer loh.
Ada beberapa makanan yang sebenarnya tidak boleh dimasak di alat memasak ini.
Makanan yang Tidak Boleh Dimasak di Air Fryer
1. Keju
Bahan makanan ini sering kita konsumsi sehari-hari.
Biasanya keju juga menjadi bahan yang ikut dimasukkan ke dalam air fryer.