Beberapa waktu lalu, Shania membagikan kenangan tentang ayahnya.
Ayah Shania dan Erina Gudono yang merupakan dosen Departemen Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM, Prof Dr Gudono, MBA, meninggal dunia pada 22 Juli 2016.
"(SELAMAT HARI AYAH). Papa bertanya 'shanshinshun mau ikut ke cangkringan ngga nengok kambing' 'mauu!!' kujawab tanpa berpikir panjang," tulis Shania dikutip TribunStyle dari Instagram, Minggu (11/12/2022).
"Percakapan dengan papa waktu itu. mungkin kalau ditanya salah satu hewan favoritku apa? aku pasti jawab dg yakin 'CEMPE!' alias kambing kecil wkwk soalnya emang gemay banget gitu gapaham.," sambungnya.
"lucu kalo keinget semua memori dengan papa. senyum senyum sendiri kalo inget hahaha. Miss u papa lagi apa pah disana? shania kangen," lanjutnya.
(*)