hal serupa juga disampaikan oleh Irfan Hakim yang merupakan kawan sesama presenter.
Baca Juga: Sah! Ucap Ijab Kabul dalam Satu Tarikan Napas Kaesang Pangarep Resmi Jadikan Erina Gudono Istrinya
"Makasih ya Mas Kaesang dan Mbak Erina (sudah undang)," kata Raffi Ahmad dan Irfan Hakim dilansir darikompas.com.
KedatanganRaffi Ahmadmenggunakanprivat jettentunya bukan hal yang mengherankan.
Pasalnya, selama iniRaffi Ahmaddikenal sebagai artis sekaligus presenter yang tajir melintir.
Namun siapa sangka, hal tersebut tidak hanya dilakukan olehRaffi Ahmad.
Jelang pernikahanKaesang PangarepdanErina Gudono,Bandara Adi Soemarmo Solo rupanya dipenuhi puluhanprivat jet.
Seperti dilansir dari lamanTribun Seleb,diketahui bahwa setidaknya ada 45 jet pribadi yang melakukan pemesanan tempat parkir.
PT Angkasa Pura I Bandara Adi Soemarmo mengaku hingga saat ini pihaknya sudah mendapat 45 pesanan parkir pesawat.
Tak hanya saat mendekati hari H pernikahan, bahkan diketahui bahwa ada jet pribadi yang sudah datang sejak tanggal 7 Desember 2022.
"Hingga 13 Desember 2022 tercatat 45 request parking stand untuk pesawat charter (jet pribadi)," kata Gerrie Razaq selaku Legal, Compliance & Stakeholder, Relation Manager PT Angkasa Pura I Bandara Adi Soemarmo Solo.