Follow Us

Ternyata Mantan Narapida Kasus Terorisme, Identitas Pelaku Bom Bunuh Diri di Bandung Akhirnya Terungkap

Helna Estalansa - Rabu, 07 Desember 2022 | 20:00
Bom bunuh diri di Polsek Astanaanyar, Bandung, Jawa Barat
Tiah SM/ Tribun Jabar

Bom bunuh diri di Polsek Astanaanyar, Bandung, Jawa Barat

GridHype.ID - Masyarakat Indonesia kembali digegerkan dengan teror bom bunuh diri di Bandung.

Seperti diketahui, bom bunuh diri baru saja terjadi di Mapolsek Astanaanyar, Bandung, Jawa Barat, Rabu (7/12/2022).

Identitas pelaku bom bunuh diri di Bandung itu pun langsung menjadi sorotan publik dan media.

Melansir dari Kompas.com, Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan, pelaku bom bunuh diri di Markas Kepolisian Sektor Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat, merupakan mantan narapidana kasus terorisme.

Pelaku disebut bernama Agus Sujatno alias Agus Muslim yang pernah ditangkap karena kasus bom di Cicendo, Kota Bandung, pada Februari 2017.

"Dari sidik jari dan face recognition identik menyebutkan identitas pelaku adalah Agus Sujatno atau biasa dikenal Agus Muslim. Yang bersangkutan pernah ditangkap karena peristiwa bom Cicendo," kata Listyo di dekat Polsek Astanaanyar, Rabu (7/12/2022).

Agus pernah dihukum empat tahun penjara karena keterlibatannya tersebut.

Dia baru bebas pada September 2021.

Menurut Listyo, polisi terus memantau kegiatan Agus setelah bebas dari penjara.

Agus juga disebut terafiliasi dengan organisasi teroris Jamaah Ansharut Daulah Jawa Barat atau Jamaah Ansharut Daulah Bandung.

Dalam serangan yang dilakukan pada hari ini, Agus tewas.

Baca Juga: Bom Bunuh Diri Meledak di Mapolsek Astanaanyar Bandung, Polisi Temukan Ini di Motor Sang Pelaku

Source : Kompas.com, Tribunnews.com

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular