GridHype.ID - Selain Raffi Ahmad, pendangdut Ayu Ting Ting juga diminta membantu Jessica Iskandar.
Jessica Iskandar kini tengah mengalami kesulitan.
Apalagi dirinya menjadi korban penipuan rekan kerjanya.
Terlebih belum lama ini Jessica Iskandar jadi korban penipuan.
Melansir dari Tribun Medan, Jessica Iskandar sendiri mengaku menanggung kerugian sebesar hampir Rp 10 miliyar atas aksi yang dilakukan Steffanus.
Kerugian Jessica Iskandar berasal dari raibnya 11 mobil mewah yang disewakan di Triip.id lewat Steffanus.
"5 unit Alphard, 2 unit Porsche, 1 unit Mercedes Benz S Class, 1 unit Hummer, 1 unit Land Cruiser, dan 1 unit Mini Cooper," ungkap Vincent Verhaag menyebut 11 jenis mobil mewah yang raib seperti dikutip dari artikel Grid.ID sebelumnya, Minggu (6/11/2022).
"Total kerugian mencapai Rp 9,853 miliar," kata kuasa hukum Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag, Fikri Gani.
Kini Jessica Iskandar kerap kali tampil di layar kaca demi menambah pundi-pundi rupiah.
Setelah musibah yang menimpa Jedar, belakangan ini Jedar sering diundang dalam acara Televisi untuk mengungkapkan kasus penipuan yang dialaminya.
Baru-baru ini melansir dari Sosok.ID, Jessica Iskandar bertandang ke acara Brownis TRANS TV.