Biasanya cara cepat hilangkan bau badan adalah dengan menggunakan deodoran.
Tapi tak sepenuhnya bau badan bisa hilang dengan deodoran saja.
Ada orang yang malah makin bau badan setelah gunakan deodoran.
Tapi sekarang, tak perlu khawatir lagi.
Dilansir dari thompsontee, berikut ini cara mengatasi ketiak bau dengan bahan alami.
1. Tepung Jagung dan Baking Soda
Kamu pasti sangat familiar dengan tepung jagung dan baking soda.Kedua bahan alami ini sangat mudah ditemukan di pasar.
Harganya juga murah meriah banget.
Bagi para ibu rumah tangga pecinta baking pasti butuh kedua tepung ini.
Usut punya usut, tepung jagung dan baking soda adalah bahan penyerap air secara alami.
Karena baking soda bersifat basa, ia melawan asam yang menyukai bakteri dalam keringat dan bertindak sebagai deodoran alami.
Caranya, pastikan ketiak kamukering, dan oleskan campuran keduanya langsung ke area yang berkeringat setiap malam.