GridHype.ID -Fenomena astronomi seperti Gerhana Bulan Total memang biasa terjadi.
Nah, Gerhana Bulan Total kali ini akan terjadi pada hari ini loh.
Ya, tepatnya pada Selasa, 8 November 2022.
Melansir dari Kompas.com, hal ini disampaikan oleh peneliti Pusat Riset Antariksa Organisasi Riset Penerbangan dan Antariksa Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Andi Pangerang.
Gerhana Bulan Total pada 8 November 2022 berdurasi 1 jam, 24 menit, dan 58 detik.
Sementara durasi umbral (sebagian dan total) selama 3 jam, 39 menit, dan 50 detik.
"Gerhana bulan total kali ini terjadi pada 8 November 2022 dengan durasi total selama satu jam 24 menit 58 detik," katanya, dikutip dari Antara.
Lebar gerhana bulan total kali ini adalah 1,3589 dengan jarak pusat umbra ke pusat Bulan sebesar 0,2570.
Lantas, jam berapa Gerhana Bulan Total 8 November 2022?
Mana saja wilayah yang dapat menyaksikan?
Jadwal dan wilayah yang bisa mengamati Gerhana Bulan Total