GridHype.ID - Buntut konten prank KDRT, Baim Wong kini mandek syuting untuk video YouTube-nya.
Seperti diketahui, Baim Wong dan Paula Verhoeven masih harus berurusan dengan hukum akibat konten prank KDRT yang diunggah beberapa waktu lalu.
Melansir Tribunnews.com, Baim Wong dilaporkanSahabat Polisi Indonesia dengan Pasal 36 dan 45 Undang-Undang Nomor 19 tahun 2016 Tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE).
Atas kasusnya tersebut, Baim Wong dan Paula Verhoeven di-bully oleh warganet yang kecewa dengan kontennya.
Hal itu membuat produksi konten di YouTube Baim Paula berhenti sementara.
Jika biasanya Baim mengunggah video vlog setiap hari. Kini, disampaikan Baim, dirinya mengaku sudah dua minggu tak ngevlog.
Sehingga Baim pun kini putar otak untuk membuat bisnis baru, yakni berjualan sate maranggi.
Dalam video tayangan kanalYouTube Rans Entertainment, Kamis (20/10/2022), Raffi Ahmad berkesempatan mencicipi terlebih dulu.
"Jadi lu udah usaha sate, gara-gara nggak ngevlog 2 minggu jual sate," ucap Raffi Ahmad.
"Miskin aku," celetuk Baim.
Dikatakan Baim, usaha satenya sebentar lagi akan dibuka.