Gridhype.id- Kumpulan Doa Harian.Bacadoa agar terhindar dari sihir dan santetini sebagai upaya melindungi diri.
Santet merupakan salah satu perilaku buruk yang bisa menimpa siapa saja, maka kita dianjurkan untuk membacadoa agar terhindar dari santet dan sihir.
Doa agar terhindar dari santet dan sihirdapat diamalkan sebagai upaya berserah diri kepada Allah atas segala hal yang bisa terjadi dalam hidup.
Sebagai manusia biasa yang memiliki kekurangan, tentu kita tidak lepas dari kemungkinansantet dan sihir.
Bahkan, hal tersebut bisa terjadi karena perilaku kita yang tidak disukai oleh orang lain.
Menjadi manusia yang disukai oleh semua orang adalah sebuah ketidakmungkinan.
Meski demikian, kita harus berusaha semaksimal mungkin untuk dapat menjadi yang terbaik.
Namun terkadang, perilaku syirik orang lain justru bisa membahayakan kita, salah satunya lewatsantet dan sihir.
Padahal,santet dan sihirmerupakan hal yang sangat dibenci Allah SWT.
Allah SWT dalam Quran Surah Az-Zukhruf ayat 36 pun berfirman:
Arab: وَمَنْ يَعْشُ عَنْ ذِكْرِ الرَّحْمَنِ نُقَيِّضْ لَهُ شَيْطَانًا فَهُوَ لَهُ قَرِينٌ
Artinya: Barangsiapa yang berpaling dari pengajaran Rabb Yang Maha Pemurah (Alquran), Kami adakan baginya syaitan (yang menyesatkan) maka syaitan itulah yang menjadi teman yang selalu menyertainya.
Oleh karena itu, ada baiknya untuk selalu membacadoa agar terhindar dari santet dan sihir.
Lantas, bagaimana bacaan doa tersebut?
Dilansir dariBangkapos.com,berikut adalah amalan doa tersebut:
لَاإِلَهَ إِلَّا اللهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ، لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ يُحْيِيْ وَيُمِيْتُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْئٍ قَدِيْرٌ
Laa ilaha illallah wahdahu la syarika lahu lahul mulku wa lahul hamdu yuhyi wa yumit, wa huwa 'ala syai'in qadir
Artinya:Tidak ada Tuhan Selain Allah, tidak ada sekutu bagi-Nya, milik Allah segala kekuasaan dan bagi-Nya segala pujian. Dia Mahakuasa atas segala sesuatu.
Bacaan doa tersebut dapat diamalkan 100 kali setiap hari, misalnya saat bangun tidur, selesai salat sunnah dan wajib, dan sebelum tidur.
Berikut ini adalah doa yang diajarkan Rasulullah dalam menangkal sihir dan santet, yakni:
أَعُوذُ بِكَلِمَاتِ اللَّهِ التَّامَّةِ مِنْ كُلِّ شَيْطَانٍ وَهَامَّةٍ ، وَمِنْ كُلِّ عَيْنٍ لاَمَّةٍ
Audzu bi kalimaatillahit taammati min kulli syaithonin wa haammatin wa min kulli ‘ainin laammatin
Artinya : "Aku berlindung dengan kalimat-kalimat Allah yang telah sempurna dari godaan setan, binatang beracung dan dari pengaruh ‘ain yang buruk".(HR. Bukhari).
Baca Juga: Kumpulan Doa Harian, Bacaan Doa Ketika Kamu Melihat Keindahan
Artikel ini telah tayang diBangkapos.comKumpulan Doa Harian, Baca Doa Agar Anak Menurut sebagai Upaya Melibatkan Allah dalam Membentuk Pribadi Anak
(*)