Biarkan selama 10 menit lalu bilas dengan air dingin.
Lidah buaya membunuh bakteri dan menenangkan gigi dan gusi.
4. Teh Hitam
Teh hitam dikenal karena sifat antioksidan dan antimikrobanya yang membantu mengurangi risiko pembentukan plak.
Caranya, celupkan kantong teh hitam ke dalam secangkir air panas.
Diamkan selama 5 menit dan biarkan dingin.
Gunakan larutan ini untuk berkumur.
Larutan ini akan membantu kamumenghilangkan karang gigi.
Pencegahan
Mengutip Healthline via Kompas.com, terdapat beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mencegah terbentuknya karang gigi, yakni:
- Sikat gigi secara rutin dua kali sehari
- Gunakan pasta gigi yang mengandung fluoride atau baking soda
- Gunakan sikat gigi berbulu lembut untuk mencegah iritasi
- Rutin mengganti sikat gigi setiap tiga sampai empat bulan
- Lakukan flossing setidaknya sekali dalam sehari
- Berkumur dengan obat kumur antiseptik yang mengandung cetylpyridinium, chlorhexidine, atau fluoride untuk mencegah plak
- Batasi konsumsi makanan dan minuman manis, bersoda, dan berkafein
- Makan buah dan sayur segar untuk membantu membersihkan beberapa bakteri yang menyebabkan plak
- Hindari merokok
- Lakukan pemeriksaan gigi rutin setiap enam bulan sekali