Jadi ada baiknya untuk mengusir tikus dari rumah dengan cara yang lebih efektif.
Hanya bermodal daun pandan, tikus bakal minggat dari rumah selamanya.
Lihat berikut ini bagaimana cara mengusir tikus dengan daun pandan.
Cara Membuat Racun Tikus Alami dengan Daun Pandan
Salah satu bahan alami yang bisa mengusir tikus adalah daun pandan.
Bahan membuat kue ini memiliki bau khas yang tidak disukai hewan pengerat.
Berdasarkan penelitian "Uji Efektivitas Ekstrak Daun Pandan Wangi (Pandanus Amaryllifolius) Sebagai Pengusir Hama Tikus Sawah (Rattus Argentiventer)" daun pandan efektif dalam mengusir tikus.
Penelitian tersebut menggunakan dua pakan padi yang dibiarkan selama 24 jam.
Salah satunya ada yang diberi ekstrak dan yang lainnya tidak diberi ekstrak daun pandan.
Berdasarkan hasil penelitian dalam skala laboratorium, bau daun pandan ternyata berpengaruh terhadap aktivitas makan tikus.
Hal ini ditunjukkan dari pakan padi yang diberi ekstrak daun pandan lebih sedikit dimakan oleh tikus daripada yang tidak diberi ekstrak.