Follow Us

Kematian Ratu Elizabeth II Pengaruhi Tatatan Kekuasaan Kerajaan Inggris, Begini Janji Pangeran William Soal Ayahnya yang Naik Takhta Jadi Raja

Puspita Rahayu - Senin, 12 September 2022 | 13:30
Pangeran William, Kate Middleton dan Ratu
instagram

Pangeran William, Kate Middleton dan Ratu

Raja Charles III resmi naik takhta pada saat usianya 73 tahun untuk menggantikan ibunya yang meninggal pada Kamis (8/9/2022) lalu.

Baca Juga: Akhirnya Netflix The Crown Musim Keenam Umumkan Jajaran Pemainnya, ini Sosok yang Perankan Kate Middleton dan Pangeran William

Soal hari-hari terakhir Ratu Elizabeth II, Pangeran William memberikan keterangan bahwa dirinya telah menjalani banyak hari bahagia dengan sang nenek.

Tak hanya itu, ia juga menjelaskan bahwa sang nenek berperan besar dalam kehidupannya.

"Dan beliau berada di sisi saya selama hari-hari paling menyedihkan dalam hidup saya," ujarnya.

Bakal jadi pewaris takhta kerajaan Inggris, Pangeran William yang kini berusia 40 tahun tahu betul bahwa rasa duka tentu akan dirasakan olehnya.

"Aku tahu hari ini akan datang, tapi itu akan menjadi beberapa waktu sebelum kenyataan hidup tanpa Nenek akan benar-benar terasa nyata," sambungnya.

Pangeran William dianugerahi gelar Pangeran Wales oleh Raja Charles III pada Jumat (9/9/2022).

Adapun Kate yang tak lain adalah istri Pangeran William mendapat gelar Princes of Wales.

Gelar Princess of Wales sebelumnya sempat disandang oleh istri pertama Charles, Diana.

Baca Juga: Ratu Elizabeth II Jadi Pemimpin Terlama Sepanjang Sejarah, Berikut 5 Judul Film yang Bikin Kamu Semakin Mengenal Kisah Keluarga Kerajaan Inggris

(*)

Source : Kompas.com

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Baca Lainnya

Latest