- Kekurangan vitamin B-6, B-12, biotin, vitamin D, atau vitamin E
- Faktor keturunan atau genetika
- Stres dan stres oksidatif
- Masalah kesehatan seperti penyakit autoimun dan gangguan tiroid
- Kebiasaan merokok
- Efek samping penggunaan pewarna rambut dan produk penataan rambut
Namun, setiap orang bisa mengendalikan pertumbuhan rambut putih dengan mengelola penyebab uban, di luar faktor usia dan keturunan.
Sebagian orang menggunakan cara menghilangkan uban paling praktis, yakni mewarnai rambut sebagai solusi instan.
Namun alih-alih hilang, terkadang penggunaan semir rambut justru membuat rambut rusak.
Bahkan, ada sebagian orang yang alergi terhadap semir rambut karena kandungan kimianya.
Jika kamu mencari alternatif bahan alami untuk menghilangkan uban, ternyata kamu bisa menggunakan bawang merah loh.
Lantas bagaimana bawang merah ini menghilangkan uban di rambut?
Cara Menghilangkan Uban dengan Bawang Merah
Tak hanya sekadar jadi bumbu masakan, bawang merah rupanya juga bisa kamu gunakan untuk menghilangkan uban di rambut.
Melansir Nutrition Inside via SajianSedap.com, cara yang perlu kamu lakukan pun cukup mudah.
Pertama, haluskan dua bawang merah berukuran sedang dengan air menggunakan blender.