"'Tuh, Sayang, aku nggak pernah bohong, aku jualan kan'," lanjut Aurel bercerita.
"Jadi katanya adik-adiknya, dia, sama Saaih jualan kebab, burger," sambungnya.
Selain kebab, Atta kemudian menjelaskan pernah berjualan pulsa atau SIM card.
"Jadi waktu itu di Malaysia, kita cari tempat turis, turis-turisnya pada nggak punya SIM Card." ujar Atta.
"Jadi orang Indonesia yang baru dateng jualan," sambungnya.Ayah Ameena itu kemudian mengatakan lebih detail terkait penjualan SIM card.
"Per satu itu aku dapet 50 sen, sekitar Rp 1.500, pada jaman itu," ujar Atta.
Semua dilakukan Atta untuk membantu biaya sekolah adik-adiknya.
"Satu-satu, nanti abis itu bisa bantuin adek-adek berangkat sekolah atau apa," sambungnya.
Dalam kesempatan itu, Raffi Ahmad selaku host pun merasa bangga dengan apa yang dilakukan Atta di masa lalu.
Bahkan, Raffi termotivasi dengan kerja keras Atta Halilintar.
"'Wah, si Atta memberikan motivasi gua agar kita yang masih muda, mau kerja apapun itu, kita bisa sukses'," kata Raffi Ahmad.