Hal tersebut diungkapkan Dhena Devanka saat dalam kesempatan berbincang dengan Feni Rose baru-baru ini.
Dilansir dari Channel Youtube Trans TV Official mengunggah pernyataan dari Dhena Devanka ungkap bahagia miliki rumah sendiri setelah kediaman lamanya dengan Ijonk dulu dijual, Jumat (17/6/2022).
Dalam kesempatan itu Dhena Devanka mengaku jika rumahnya telah dipersiapkan oleh sang Ibunda sebelum Dhena bercerai dengan Ijonk.
"Iya (sebelum cerai) memang sudah dipersiapkan. Karena rumahnya dekat dengan rumah mama.
Terus juga dibangun sama aku dan mama, ya pokoknya kita bekerja sama," kata Dhena Devanka.
Bahkan Dhena mengaku rumah yang Ia miliki sendiri itu memang awalnya telah disiapkan khusus untuk ia dan anak-anaknya.
"Sebenarnya mamaku udah menyiapkan untuk aku dan anak-anak.
Tapi ya pada saat rumah sudah terjual, untungnya ada rumah ini," jelas Dhena Devanka.
Meskipun sempat merasa sedih lantaran kediaman dengan Ijonk dulu dijual, Dhena mengaku jika kini bisa bernapas lega telah tinggal terpisah dari sang mantan suami.
Ia merasa jauh lebih bahagia di rumah barunya tersebut karena bisa merasakan kenyamanan yang tak didapatnya saat tinggal bersama Jonatan Frizzy.
"Kadang ada happy-nya, happy karena akhirnya di rumah yang baru kita bisa merasakan kenyamanan.