GridHype.ID -Netizen seantero jagatbelum lama ini tengah geger soalInstagram errorsampai jaditrending di Twitter.
Pasalnya, tak ada angin tak ada hujan banyak yang mengaku kalau Instagram error.
Bahkan hingga Kamis (30/6/2022) dini hari tadi, pembahasan soal Instagram errro atau Instagram down masih membanjiri linimasa di Twittter.
Sebagai informasi, para pengguna Instagram mengeluhkan kondisi error yag dirasakannya sehingga trending istilah Instagram Down pada Rabu (29/6/2022).
Hingga malam tadi, belum ada penjelasan dari pengelola tentang penyebab Instagram Down.
Untuk sementara, pengguna Instagram disarankan untuk mencoba kembali fitur-fitur Instagram secara berkala.
Dari pantauan Tribunkalteng.com, keluhan pengguan Instagram mayoritas adalah tidak bisa memperbaharui timeline (refresh).
Selain itu, Instagram error saat membuka kamera untuk mengunggah Instagram Story.
Mengutip situs down detector, keluhan mulai bermunculan pada pukuk 19.00 WIB.
Bahkan malam harinya, keluahan soal errornya fitur penerjemah juga muncul.
Ketika fitur penerjemah digunakanyang tampak adalah pop up 'Maaf, kami tidak dapat menerjemahkan ini. Harap coba lagi dalam semenit'.