GridHype.ID - Angelina Sondakh kini benar-benar membuka lembaran baru usai bebas dari penjara.
Terlebih perempuan yang pernah berkecimpung di dunia politk beberkan penyesalannya.
Mantan anggota DPR, Angelina Sondakh bebas setelah menjalani penjara hampir 10 tahun.
Angie, begitu sapaan akrabnya, akan dikeluarkan dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Pondok Bambu Jakarta pada Kamis (3/3/2022).
Diketahui perempuan yang akrab disapa Angie ini terjerat kasus korupsi Wisma Atlet.
Puteri Indonesia 2001 ini tak hanya menerima hukuman penjara.
Angelina Sondakh didenda Rp 500 juta subsider enam bulan kurungan.
Selain itu, ibu satu anak tersebut harus membayar uang pengganti Rp 2,5 miliar dan US$ 1,2 juta.
Belum lama ini Angelina Sondakh blak-blakkan ungkap dirinya sempat tergila-gila dengan jabatan.
Dilansir dari GridHits,perempuan 44 tahun tersebut diketahui akhirnya menghidup udara segar beberapa waktu lalu.
Setelah bebas, Angelina Sondakh menceritakan pengalamannya saat terbuai jabatan di dunia politik.