GridHype.ID - Ajang unjuk kebolehan hasil karya para desainer ternama di Paris Fashion Week (PFW) beberapa waktu lalu sempat menyita perhatian publik.
Terlebih lagi usai brand lokal yang turut tampil di sebuah acara fashion di Paris mengklaim sebagai bagian dari Paris Fashion Week(PFW).
Padahal, melansir Kompas.com, acara itu ternyata berbeda dengan Paris Fashion Weekyang diselenggarakan oleh Fédération de la Haute Couture et de la Mode (FHCM).
Akibatnya, brand-brand lokal yang mengeklaim ikut PFW dihujani kritik berbagai pihak hingga dianggap membodohi masyarakat.
Salah satunya brand skincare milik Shandy Purnamasari, MS Glow.
Oleh karenanya, pihak produk kecantikan MS Glow menyampaikan permohonan maaf atas apa yang terjadi belakangan ini lewat unggahan di akun Instagram resminya.
MS Glow mengaku, baru pertama kali berkolaborasi dengan desainer Amerika sehingga membuat mereka terbawa euforia.
"Kami merasa ini kesempatan yang baik untuk mengenalkan produk dan budaya Indonesia di luar negeri," tulis MS Glow dikutip Kompas.com dari Instagram @msglowbeauty, Sabtu (12/3/2022).
Namun, MS Glow baru menyadari adanya ketidakjelasan informasi sampai munculnya kegaduhan soal pergelaran yang diikuti mereka.
"Sampai hal tersebut banyak diperbincangkan, kami baru menyadari adanya ambiguitas informasi. Sekali lagi kami minta maaf atas meramaian yang terjadi," tulis MS Glow lagi.
MS Glow berharap pengalaman mereka mengikuti ajang fashion di Paris itu menjadi pembelajaran untuk meningkatkan kualitas agar tak lagi terjadi hal serupa ke depannya.