GridHype.id- Makanan yang dikonsumsi sehari-hari bisa berpengaruh terhadap kondisi tubuh.
Bukan hanya berkaitan dengan organ dalam, sejumlah makanan ternyata bisa menyebabkan kerontokan pada rambut.
Bagi wanita, rambut rontok merupakan masalah besar yang kerap dihindari.
Rambut yang rusak bisa membuat kita menjadi kurang percaya diri.
Oleh sebab itu, ada baiknya untuk memperhatikan makanan yang kita konsumsi sehari-hari jika tidak ingin mengalami rambut rontok.
Lantas, makanan apa saja yang bisa menyebabkan rambut rontok?
Dilansir dari cewekbanget.id, gula hingga Ikam ternyata berpengaruh bagi kesehatan rambut.
Gula
Mustahil rasanya jika kita tidak mengkonsumsi gula dalam sehari.
Gula bisa diperoleh dari beragam makanan bahan makanan pokok seperti nasi.