GridHype.ID - Penyakit asam urat masih menjadi hal mengerikan bagi sebagian orang.
Pasalnya, penyakit asam urat bisa menyerang siapa saja, baik pria maupun wanita.
Tak hanya itu, penyakit asam urat yang kambuh juga bisa menganggu semua aktivitas keseharian.
Sebab melansir Halodoc.com, penyakit asam urat ini menyebabkan gejala nyeri yang tak tertahankan, pembengkakan, serta adanya rasa panas di area persendian.
Semua sendi di tubuh berisiko terkena asam urat, tetapi sendi yang paling sering terserang adalah jari tangan, lutut, pergelangan kaki, dan jari kaki.
Umumnya, penyakit asam urat dapat lebih mudah menyerang pria, khususnya mereka yang berusia di atas 30 tahun.
Pada wanita, penyakit asam urat ini dapat muncul setelah terkena menopause.
Maka dari itu, alangkah baiknya untuk kita membatasi konsumsi makanan penyebab asam urat.
Bukan cuma emping, makanan penyebab asam urat adalah yang mengandung kadar purin tinggi.
Bahkan makanan yang mengandung tinggi purin ini tanpa sadar selalu dimakan orang yang mengidap asam urat, loh!
Wah, apa saja? Yuk kita cari tahu makanan penyebab asam urat agar penderitanya bisa waspada seperti berikut ini.
Baca Juga: Aneh Tapi Nyata, Rutin Minum Air Rebusan Daun Pisang Bisa Bikin Panjang Umur