GridHype.ID - Pasangan Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag tengah berbahagia dengan pernikahan mereka.
Belum lama ini, Jessica Iskandar baru saja dipersunting sang pujaan hati, Vincent Verhaag.
Pernikahan keduanya digelar di hari Jumat (22/11/2021) di salah satu hotel di kawasan Jakarta Pusat.
Terlebih tak lama setelah menikah, Jessica Iskandar mengumumkan tengah mengandung anak pertamanya bersama Vincent Verhaag.
Dikutip dari GridHits.ID,Jessica mengabarkan kabar bahagia tersebut di laman instagram pribadinya baru-baru ini.
Ibu El bahkan mengaku sempat berkali kali mencoba test pack namun sempat negatif.
Namun akhirnya Jedar pun mendapat limpahan rezeki dengan mengandung anak keduanya.
Tentu saja memiliki momongan lebih cepat sudah impian Jedar dan Vincent.
Apalagi Vincent Verhaag juga mengaku sangat menyukai anak-anak.
Tak aneh jika Vincent Verhaag lantas diterima baik oleh El Barack, putra Jedar.
El Barack yang tak pernah mendapat kasih sayang seorang ayah bak menemukan malaikatnya.
Vincent Verhaag bahkan sangat menyanyangi El Barack layaknya orangtua kandung.
Jedar dan Vincent Verhaag yang kini sedang menantikan anak kedua nyatanya makin mesra saja.
Tapi siapa sangka, Vincent Verhaag tak bisa menahan emosinya jika sudah disinggung mantan-mantan Jessica Iskandar.
Dilansir dari Grid.ID,kisah cinta Jessica Iskandar memang cukup berliku.
Ia pernah pernah menikah dengan pangeran dari Kerajaan Jerman, bernama Ludwig Franz Willibald Maria Joseph Leonard Erbgraf.
Dari pernikahan tersebut, keduanya dikaruniai putera bernama El Barack.
Namun, restu tampaknya tak dikantongi Jedar dari pihak kerajaan hingga Ludwig melayangkan pembatalan pernikahan.
Tak hanya itu, hubungan Jessica Iskandar dengan presenter My Trip My Adventure, Richard Kyle juga kandas menjelang pernikahan.
Meski memiliki perjalanan cinta yang panjang hingga akhirnya mantap menikah, Vincent Verhaag dengan tegas tak izinkan El Barack bertemu dengan mantan-mantan Jedar.
Hal tersebut terungkap seperti dalam unggahan Instagram @musikviral_indo, pada (20/11/2021).
"from @rumpi_gosip,Sungguh Beruntung Jedar mndapatkan Vincent.. Laki" yg Hebat Suami yg Bertanggung Jawab," tulis @musikviral_indo.
Dalam video tersebut, Vincent mengaku beri izin mantan-mantan Jedar tahu kabar El Barack.
"Mantan nanyain tentang El silakan. Kalau nanyain kabar chat sama mamanya nggak papa," ujar Vincent Verhaag.
Namun, dengan tegas ia mengaku tak beri izin mantan Jessica Iskandar bertemu putra sambungnya.
"tapi kalau chat untuk ketemu, oh tidak," tutur Vincent Verhaag lagi.
Ternyata Vincent Verhaag mempunyai alasannya sendiri.
"Kalau ketemu buat apa? ngeliat doang? tujuanmu apa? Anak inikan udah pernah luka, kamu sekarang mau muncul cuma ngeliat aja? No way!" terangnya.
Tak hanya pada mantan pacar, mantan suami Jedar pun juga tak diizinkan bertemu.
"Dua-duanya (mantan suami dan mantan tunangan Jedar).
Kalau yang pertama (Ludwig) hadir, dari kemarin kemana aja? pasti aku ngomongnya gitu," jelas Vincent dengan nada suara meninggi.
Hal ini dilakukan Vincent demi menjaga perasaan putranya.
"Bukan masalah dia (Jedar) sekarang istriku, tapi masalah dia sebagai bapak ke El, anaknya.
Kamu kemarin kemana aja? Sekarang kamu liat dia udah gede udah cerdas pintar sekarang mau muncul. Harus ditegaskan itu," pungkasnya.
(*)