Mengenai hal tersebut, Viens Tasman ibunda Rachel Vennya angkat bicara melalui postingan media sosial Instagram pribadinya @vienstasman Selsa (9/11/2021).
Viens mengunggah video dari akun TikTok @camarhaendra yang memperlihatkan Salim Nauderer kekasih Rachel yang tektok dengan oknum media.
Dalam video tersebut, oknum tersebut mengaku dipukul oleh Salim Nauderer.
Namun, Salim Nauderer mengaku tak memukulnya.
Dalam video juga terlihat bahwa oknum media tersebut yang mencoba memukul Salim Nauderer.
Nena panggilan akrab Viens Tasman menyatakan pendapatnya mengenai video tersebut.
Menurutnya Rachel Vennya dan Salim Nauderer serta Maudy sudah memenuhi panggilan, namun beberapa oknum wartawan dianggap terlalu mengintimidasi.
"Kalo penuhin panggilan mereka selalu takut ketemu wartawan, gak semua mungkin ada 1/2 yang memakai kode etik, tapi banyak sekali yang tidak," tulis Viens Tasman.
"Bukan cuma mengintimidasi mereka juga anarkis dan provokator," lanjut Nena.
Ia juga menjelaskan selama ini, ia tidak pernah mendampingi Rachel ketika penyelidikan karena sanksi sosial yang anaknya terima.
"Saya ga pernah dibolehin ikut panggilan karena sanksi sosial yang mereka terima, parah? Udah puas?" tambah Viens.