GridHype.id- Saat mendapati tikus berkeliaran di rumah, seisi rumah tentu akan menjadi geger.
Tikus merupakan hewan pengerat yang sangat mengganggu.
Keberadaan tikus bisa merusak perabotan di rumah.
Bukan hanya itu, kesehatan pangan di rumah juga bisa terganggu karena kehadiran tikus.
Rumah menjadi terkesan jorok dan menjijikkan jika kita kerap menemukan tikus di dalamnya.
Tak heran jika banyak orang yang melakukan beragam cara untuk mengusirnya.
Bagaimana cara kamu untuk mengusir tikus?
Mengusir tikus bisa dilakukan dengan beragam cara.
Mulai dari menggunakan lem tikus hingga memanfaatkan perangkap tikus.
Namun ternyata ada cara yang lebih alami untuk mengusir tikus di rumah.
Dilansir dari nakita.id, kamu bisa memanfaatkan bahan sederhana yang ada di rumah.