GridHype.id- Kanker payudara merupakan salah satu penyakit yang banyak dihindari masyarakat.
Penyakit kanker payudara bahkan dapat menimbulkan kematian.
Pantas saja jika banyak orang yang merasa takut mengidap penyakit kanker payudara.
Kanker payudara tidak hanya terjadi pada perempuan saja.
Laki-laki juga memiliki risiko untuk terkena kanker payudara.
Meski demikian, penderita kanker payudara memang 99% adalah perempuan.
Kanker payudara tidak boleh dianggap sepele.
Pasalnya, ciri-ciri kanker payudara bisa saja tidak terduga.
Dokter spesialis bedah umum, dr. Linda, menjelaskan bahwa ciri-ciri utama kanker payudara adalah timbulnya benjolan.
Benjolan tersebut muncul di area payudara.
Dilansir dari channel YouTube Mata milenial Indonesia, dr. Linda menjelaskan lebih lanjut mengenai kemunculan benjolan tersebut.