GridHype.ID - Di masyarakat kita keberadaan akan makhluk halus masih cukup dipercaya.
Bahkan dalam budaya tertentu ada ritual-ritual yang berkaitan dengan keberadaan makhluk gaib ini.
Nah ada juga kepercayaan jika selain pohon besar dan bangunan yang telah lama tak dirawat, beberapa perabotan yang ada di dalam rumah pun ternyata bisa loh menjadi sarang bagi para makhluk halus.
Beberapa perabotan tersebut bahkan dipercaya bisa menjadi salah satu media interaksi yang kuat untuk bekomunikasi dengan mereka.
Lantas perabotan rumah apa saja yang bisa menjadi sarang nyaman untuk para makhluk halus? Simak ulasannya di bawah ini.
Lukisan
Sudah banyak yang tahu jika lukisan adalah salah satu benda yang ditinggali oleh makhluk halus.
Di dunia ini ada banyak sekali lukisan yang memiliki kesan mistis.
Lukisan yang biasa dikaitkan dengan hal-hal mistis adalah lukisan yang berwujud manusia.
Banyak yang mempercayai jika sosok yang ada di dalam lukisan memiliki kekuatan magis yang sangat besar, seperti lukisan ratu pantai selatan, monalisa dan lain sebagainya.
Foto tua