GridHype.id- Aplikasi perpesanan WhatsApp tentunya sudah tidak asing lagi bagi masyarakat di seluruh dunia.
Aplikasi yang satu ini terus-menerus melakukan pembaruan.
Beragam fitur menarik disajikan untuk menarik minat para pengguna.
Baru-baru ini update yang digulirkan pada awal Oktober memberikan tampilan antarmuka baru untuk platform Android.
Pembaruan juga terdapat pada fitur tab stiker dan emoji saat berkirim foto atau video.
Dua pembaruan ini tentunya membuat pengguna semakin betah berkomunikasi dengan whatsapp.
Dilansir dari kompas.com, tampilan ini sudah bisa digunakan pada WhatsApp Android di Indonesia versi 2.2 1.19.21.
Perubahan yang begitu mencolok terdapat pada segi warna.
Pada bagian tab menu terlihat WhatsApp mengganti warna hijau pada bilah navigasi menjadi lebih terang.
Tombol kirim atau send yang terdapat di kolom chat juga berubah warna menjadi hijau terang.
Tampilan pada kolom status gini juga mengalami pembaruan.