GridHype.id- Bukan rahasia lagi jika bawang putih menyimpan sejuta manfaat bagi kesehatan.
Selain digunakan sebagai bumbu dapur, bawang putih juga biasa digunakan sebagai campuran obat alami.
Kandungan yg terdapat dalam bawang putih, dikenal ampuh untuk membantu memperlebar pembuluh darah dan menurunkan tekanan arteri.
Oleh karenanya, bawang putih masuk dalam jajaran obat alami untuk pengobatan alternatif.
Untuk itu, menyimpan bawang putih harus dilakukan dengan cara yang benar.
Hal ini dikarenakan untuk menjaga kualitas dan kandungan yang terdapat dalam bawang putih.
Nah, bagi Anda yang masih suka menyimpan bawang putih di dalam kulkas sebaiknya jangan lagi dilakukan.
Sebab, bukannya menjaga kesegaran bawang putih, menyimpannya di dalam kulkas justru bisa sangat membahayakan bagi kesehatan.
Dilansir dari pop.grid.id pada Senin (4/10/2021), menyimpan bawang putih di kulkas dianggap berbahaya karena bisa merusak kualitas bawang putih.
Tentu saja kualitas bawang putih sangat penting.
Sebab, kualitas bawang putih jelek ini tentunya akan berpengaruh pada gizi dan nutrisi yang ada di bawang putih.