GridHype.ID - Ikan lele nampaknya telah menjadi salah satu jenis ikan favorit kebanyakan orang.
Bagaimana tidak, banyak pedagang kaki lima hingga restoran memasukkan hidangan ikan lele sebagai menu andalan mereka.
Tak hanya itu, ibu-ibu di rumah juga kerap menyajikan masakan dari ikan lele untuk membantu memenuhi nutrisi tubuh.
Seperti yang diketahui, kandungan pada ikan lele memang berkhasiat untuk menjaga kesehatan.
Mengutip Alodokter.com, kandungan gizi ikan lele meliputi protein, lemak, kalsium, selenium, fosfor, natrium, kalium, serta beberapa vitamin, seperti vitamin A, B1, dan B12.
Karena kandungannya, mengonsumsi ikan lele dipercaya mampu mencerdaskan otak, meningkatkan daya tahan tubuh, hingga menyehatkan tulang dan gigi, serta jantung.
Nah, bagi kamu yang hendak memasak ikan lele, hal yang perlu diperhatikan adalah saat membersihkannya.
Sebab, ikan lele terkadang sulit untuk dibersihkan karenalendir yang ada pada tubuh ikan.
Jika biasanya kamu menggunakan jeruk nipis untuk menghilangkannya, ternyata ada cara dan bahan lain yang ampuh hilangkan lendir lele juga lho.
Bahkan bau amis pada lele juga bisa hilang sekaligus.
Apa saja bahannya? simak ulasannya agar kamu bisa mencobanya di rumah.