GridHype.ID - Beruntung buat kamu yang punya hobi merawat tanaman hias.
Pasalnya, sejumlah tanaman hias ini bisa mendatangkan manfaat di luar dugaan.
Terlebih saat cuaca sedang panas, dengan tanaman hias ini dijamin bikin ruangan jadi lebih nyaman.
Kok bisa?
Sebab, sederettanaman hias ini dipercaya bisa memengaruhi suhu ruangan di setiap sudut rumah.
Alhasil, rumah menjadi dingin dan nyaman untuk ditinggali.
Melansir Nakita.ID dari Kompas.com, dengan menanam jenis tanaman ini bisa mendinginkan suasana ruangan di dalam rumah.
Lidah buaya
Tanaman lidah buaya dipercaya dapat mendinginkan ruangan.
Tanaman ini memiliki banyak cadangan air yang terdapat di dalam daunnya.
Dengan banyaknya air yang dimiliki, membuat lidah buaya bisa melepaskan uap air dingin ke udara saat cuaca sedang terik.