Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Tak Puas Miliki Klub Sepak Bola, Raffi Ahmad Siap Debutkan Tim Baskenya di IBL 2022

Ruhil Yumna - Jumat, 17 September 2021 | 20:45
Raffi Ahmad
YouTube Diaz Hendropriyono

Raffi Ahmad

Satu program sudah berhasil diwujudkan tahun ini (menambah tim peserta)," ujar Junas.

"Penambahan empat tim untuk bersaing di kompetisi IBL 2022 merupakan bagia dari perencanaan dua tahun yang lalu," ucap Junas.

"Dengan kehadiran empat tim baru,

jumlah pertandingan dan periode kompetisi IBL akan semakin panjang," ujar Junas menambahkan.

"Sebelumnya tim peserta IBL hanya tersebar di delapan kota.

Kini, IBL akan diikuti 16 tim dari 12 kota dari seluruh Indonesia," tutur Junas.

Selain Raffi Ahmad, terdapat dua sosok lain yang juga tercatat sebagai pemilik RANS PIK Basketball, yakni Rudy Salim dan Dito Ariotedjo.

Duo Raffi Ahmad dan Rudy Salim sebelumnya sudah bekerja sama untuk mengakuisisi tim Liga 2 Indonesia, Cilegon United FC.

Raffi Ahmad dan Rudy Salim kemudian sepakat untuk mengubah nama Cilegon United FC menjadi RANS Cilegon FC.

Dikutip dari akun Instagram pribadinya, Raffi Ahmad mengaku sangat senang karena RANS PIK Basketball dipastikan bisa mengikuti IBL 2022.

"Bismillah, mohon doanya. Alhamdullilah kami (RANS PIK Basketball) lolos verifikasi untuk mengikuti IBL 2022. RANS Basketball," kata Raffi Ahmad.

Pada IBL 2022, RANS PIK Basketball nantinya akan bersaing dengan banyak tim basket legendaris Indonesia seperti Satria Muda Jakarta, Bima Perkasa Yogyakarta, hingga Pelita Jaya Jakarta.

Halaman Selanjutnya

(*)

Source : kompas

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x