Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Dijamin Bikin Puas Penggemarnya, Intip Deretan Kelebihan dan Harga iPhone 13 Pro & Pro Max

Dwi Purworahayu - Kamis, 16 September 2021 | 18:15
Varian warna iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max terdiri dari graphite, gold, silver, serta sierra blue.
Apple

Varian warna iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max terdiri dari graphite, gold, silver, serta sierra blue.

GridHype.ID - Kabar gembira bagi penggemar produk Apple.

Belum lama ini, Apple kembali meluncurkan produk terbaru mereka,iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max.

IPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max ini diketahui menjadi seri terbaru yang lebih canggih dibandingkan para pendahulunya, iPhone 13 dan iPhone 13 Mini.

Melansir Kontan.co.id, peluncuran iPhone 13 pro dikenalkan dalam acara "California Streaming" yang digelar secara virtual, Selasa (14/9/2021) pagi waktu setempat atau Rabu (15/9/2021) dini hari WIB.

"Kami menghadirkan lini iPhone 13 Pro bagi pengguna yang menginginkan teknologi terkini di iPhone mereka, mulai dari performa, kamera, hingga layar yang lebih besar," kata CEO Apple, Tim Cook, dalam acara peluncuran.

Seperti iPhone 13 dan iPhone 13 Mini, spesifikasi iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max terbilang identik, di luar ukuran layar dan bodinya.

iPhone 13 Pro memiliki panel Super Retina XDR Display6,1 inci, sementara iPhone 13 Pro Max 6,7 inci.

Dua iPhone 13 versi "Pro" ini turut dibekali dengan sejumlah fitur yang lebih canggih dibanding iPhone 13 "reguler".

Salah satunya adalah fitur ProMotion Display yang memungkinkan iPhone 13 Pro dan Pro Max mengatur refresh rate mulai dari 10 Hz hingga 120 Hz secara dinamis, sesuai konten yang ditampilkan di layar.

Ketika bermain game dan menyetel video, misalnya, refresh rate bisa saja meningkat ke angka tertinggi 120 Hz. Sedangkan ketika membaca dan tampilan layar statis, refresh rate iPhone 13 versi Pro bisa diturunkan ke 10 Hz.

"Layar akan meningkatkan refresh rate ke 120 Hz ketika dibutuhkan, dan akan menurunkannya secara dinamis ke angka terendah ketika tidak dibutuhkan untuk menghemat baterai," jelas SVP Worldwide Marketing, Greg Joswiak di kesempatan yang sama.

Source :Kontan.co.id

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x