Melihat penampakan seperti itu, Ujang pun syok.Kemudian, Ujang pun melihat ke arah pintu belakang rumah.
Dan tak disangka, di lokasi tersebut justru makin terlihat banyak darah.
"Pas ke belakang, pintu dapur ternyata kebuka. Pas lihat astaghfirullah darah masih segar," ungkap Ujang.
"Banyak banget darahnya," tambahnya.
Setelah itu, petugas kebersihan itu pun berteriak keras hingga menyadarkan Yosef yang ada di dalam rumah.
Entah apa yang dilakukan Yosef di dalam rumahnya tersebut.
"Terus saya teriak ke pak Yosef. 'Pak, saya lapor dulu ke pak RT ya'," imbuh petugas kebersihan.
Bahkan, Ujang mengaku tidak yakin apakah Yosef sudah melihat darah di dekat mobil dan sekitar rumah atau belum.
"Gak tahu saya. Karena pak Yosefnya lagi di dalam rumah. Makanya saya sampai teriak," ungkap Ujang.
"Kira-kira Pak Yosef udah ngecek mobil belum?" tanya Heri Susanto.
"Waduh, gak tahu ya itu," imbuh Ujang.