Ibu: Nurlela
Status: Menikah
Pasangan: Nelli Sovia
Anak: Natasyah Nurfiqa, Adzariyaat Nursifa
Hobi: Memasak
Instagram: @adi.mci8
Suhaidi Jamaan atau yang biasa dikenal Adi atau Lord Adi lahir pada 2 September 1979 merupakan peserta MasterChef Season 8 yang berasal dari Guguak, Sumatera Barat.
Lord Adi dikenal sebagai peserta yang bisa memasak dalam waktu singkat, namun rasanya tetap enak. Maka dari itu, dirinya disapa "Lord Adi".
Sebelum menjadi peserta MasterChef, Suhaidi Jamaan sehari-hari bekerja sebagai seorang petani cabai di Tanah Datar, Sumatera Barat.
Lord Adi ternyata sudah suka masak sejak dirinya yang suka membantu sang ibu memasak. Ibu dari Lord Adi diketahui dulunya merupakan penjual makanan di Malaysia.
Sejak kecil Lord Adi sudah mengikuti orang tuanya yang merantau ke Malaysia.