GridHype.id- Sebagai salah satu penyakit mematikan, mengenali berbagai gejala kanker payudara sangat penting bagi wanita.
Menjadi golongan yang mendominasi pasien kanker payudara, wanita harus tahu betul kondisi payudara yang memungkinkan adanya keadaan berbahaya.
Tak selalu di bagian payudara, gejala kanker payudara dapat terjadi di sekitar area tersebut, misalnya ketiak.
Jika kamu menemukan adanya benjolan di area ketiak, perlu diwaspadai bahwa kondisi itu bisa jadi gejala kanker payudara.
Dilansir dari halodoc.com (21/7/2021), benjolan di ketiak bisa menjadi salah satu gejala kanker payudara.
Pembengkakan yang terjadi karena kanker dapat terjadi bahkan sebelum terdeteksi adanya benjolan yang muncul.
Tingkat keparahan kondisi benjolan di ketiak akibat kanker payudara sangat beragam bergantung pada faktor yang memengaruhinya.
Faktor tersebut dapat berupa stadium kanker dan luas penyebaran kanker ke bagian tubuh yang lain.
Hal paling umum yang menimbulka benjolan di ketiak adalah infeksi bakteri atau virus,lipoma (biasanya tidak berbahaya, pertumbuhan jaringan lemak jinak), fibroadenoma (pertumbuhan jaringan fibrosa non-kanker), hidradenitis suppurativa, reaksi alergi, reaksi akibat vaksinasi, dan infeksi jamur.
Baca Juga: Kolagen Secara Alami Disebut Bisa Cegah Kanker Payudara, Begini Kata Sang Peneliti
Benjolan di ketiak yang disebabkan oleh kanker payudara terjadi karena pembengkakan atau penyebaran sel kanker ke kelenjar getah bening.