GridHype.ID - Pelaku usaha mikro yang terdaftar sebagai penerima BLT UMKM tahap 2 sudah bisa mencairkan dana bantuannya sejak Juli 2021.
Seperti yang diketahui, pemerintah kembali menyalurkan BLT UMKM kepada 3 juta penerima.
Meski demikian, pencairan BLT UMKM atau BPUM ini dilakukan secara bertahap mulai Juli hingga September 2021.
Melansir Tribunnews.com, berikut jadwal pencairan BPUM tahap 2 tahun 2021 untuk 3 juta pelaku usaha mikro:
- Sebanyak 1.500.000 Pelaku Usaha Mikro akan menerima BPUM Rp 1,2 juta sampai dengan akhir Juli 2021
- Pada Agustus 2021 sebanyak 1.000.000 Pelaku Usaha Mikro akan menerima BPUM Rp 1,2 juta
- Sebanyak 500.000 Pelaku Usaha Mikro akan menerima BPUM Rp 1,2 juta pada September 2021
Sementara itu, daftar penerima BLT UMKM atau BPUM tahap 2 dapat dicek secara online.
Nasabah BRI dapat mengakses laman resmi eform.bri.co.id/bpum untuk mengetahui status penerima BLT UMKM atau BPUM.
Sementara itu, pengecekan di BNI dapat dilakukan dengan login di banpresbpum.id.
Baca Juga: BLT UMKM Rp1,2 Juta Cair Agustus 2021, Begini Cara Mendapatkan Bantuannya Tanpa Antre di Bank