Dokter berprestasi ini juga menyadari harga masker KN95 yang tergolong lebih mahal bagi sebagian masyarakat.
Terlebih di era pandemi, ketika biaya kebutuhan kesehatan melonjak, dan ditambah kewajiban mengganti masker secara rutin.
Untuk menanggulanginya, ia membagikan tips agar masker KN95 bisa dipakai berulang kali dan bertahan hingga berbulan-bulan.
Begini triknya:
Beli dua masker KN95
Kita dianjurkan untuk membeli dua buah masker KN95 untuk setiap orang.
Sesuaikan jumlahnya dengan anggota keluarga di rumah agar bisa memakainya masing-masing.
Sediakan kantong kertas untuk penyimpanan
Satu masker KN95 sebaiknya dipakai untuk satu hari saja.
Untuk menghematnya, sediakan kantong kertas cokelat untuk menyimpannya setiap kali selesai dipakai.
Selama satu masker disimpan, beralihlah memakai masker lainnya yang masih tersedia.