Kekayaannya diperkirakan berasal dari posisinya sebagai Ketua Otoritas Investasi Abu Dhabi yang mengelola kelebihan minyak UEA.
Baca Juga: Sandang Gelar Raja Gimmick, Sosok Ini Bongkar Settingan antara Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
5. Raja Carl XVI Gustaf, Swedia
Carl XVI Gustaf naik takhta pada 1973 ketika ia baru berusia 27 tahun.
Pemerintahannya sempat mendapatkan sorotan tajam ketika sebuah buku dirilis berjudul The Relucatant Monarch, yang mengklaim raja berselingkuh dengan penyanyi Swedia-Nigeria.
Ia juga dikabarkan mengambil bagian dalam nightclub hot-tub pada 1990-an.
Meski skandal itu cukup panas, Carl XVI Gustaf masih menjadi kepala Swedia dan tidak bercerai dengan Ratu Silvia, yang ia nikahi sejak 1976.
Mereka memiliki 3 anak, yang tertua adalah Putri Mahkota Victoria, yang akan naik takhta ketika ayahnya memutuskan untuk mundur atau, kemungkinan besar, ketika dia meninggal.
Dua anak mereka yang lain adalah Putri Madeleine dan Pangeran Carl Philip
Kekayaan bersihnya diperkirakan mencapai 70 juta dollar AS.
Kekayaan bersih keluarga kerajaan termasuk kepemilikan pribadi atas Solliden Palace yakni rumah musim panas di Pulau Baltik Oland. (*)