Diketahui sebelumnya, adegan dari drama Racket Boys yang dianggap merendahkan Indonesia adalah pada episode 5.
Diceritakan sejumlah atlet remaja bulutangkis Korea Selatan tengah mengikuti bulutangkis di Jakarta.
Dialog yang membuat netizen marah adalah saat pelatih tim nasional Han Se Yoon yang mendapat keluhan dari Fang (Ahn Nae Sang) yang mengeluhkan mengenai buruknya fasilitas tempat Latihan dan penginapan yang diberikan panitia Indonesia.
"Penginapannya buruk sekali.
Mereka (tuan rumah) berlatih di tempat pertandingan dan kita dipaksa latihan di salah satu tempat latihan tua yang tidak terdapat AC, yang benar saja," kata Fang, pelatih Han Se Yoon.
Fang menduga ini adalah strategi tuan rumah untuk mempersulit kemenangan atletnya.
Adegan lain yang dikecam adalah dialog aktris Oh A Rin yang menyebut dalam pertandingan itu akan ada yang mengejek mereka.
Ini merujuk pada sikap supporter Indoneia yang tengah hadir dalam kompetisi.
Dialog-dialog ini membuat netizen berang dan mengungkapkan kekecewaannya kepada SBS yang menjadi televisi yang menayangkan dan memproduksi drama tersebut.
SBS pun telah meminta maaf atas tayangan tersebut. SBS mengaku tidak bermaksud untuk merendahkan negara, pemain, atau penonton tertentu.
(*)