Saat singgung sang anak, tanpa sadar air mata mengaliri kedua pipi Raffi Ahmad.
"Gue takut gitu, gue pengin bisa temenin Rafathar sampai tua," ucap Raffi Ahmad.
Raffi Ahmad juga teringat dengan dosa-dosanya pada sang istri, Nagita Slavina.
Raffi Ahmad sadar bahwa selama ini ia tak pernah punya waktu untuk keluarganya.
"Mereka semua selalu punya waktu buat gue, tapi gue yang enggak pernah punya waktu buat mereka," lanjutnya.
Raffi Ahmad tak ingin hidupnya berakhir dengan penyesalan karena ia terus mengejar dunia selama ini.
"Namanya umur manusia enggak pernah tahu. Gue enggak pengin gue menyesal."
"Selama Allah masih kasih umur dan waktu, kesempatan tapi kita enggak pernah keluarin yang terbaik buat orang yang kita cintai," ungkap Raffi Ahmad.
Mendengar pengakuan Raffi Ahmad, Nagita Slavina ikut menangis.
Baca Juga: Bos Cilik Bakal Jadi Penerus Rans Cilegon FC, Raffi Ahmad Lakukan Ini ke Rafathar
Saat melihat sang istri tersedu-sedu, Raffi Ahmad mengaku ingin berubah demi Nagita Slavina dan Rafathar.