Follow Us

Usai Tuai Banyak Kecaman hingga Buat KPI Turun Tangan, Indosiar akan Ganti Pemeran Zahra di Sinetron SHI

Ruhil Yumna - Kamis, 03 Juni 2021 | 17:45
Poster Sinetron Suara Hati Istri Zahra Indosiar
Akun Instagram Lea Ciarachel @leaciarafx

Poster Sinetron Suara Hati Istri Zahra Indosiar

Tidak patut itu kita bicara regulasi juga karena ada Undang-undang perkawinan bahwa minimal berumur 19 tahun,” kata Mulyo.

KPI berharap mulai Kamis besok, Indosiar bisa mengganti pemeran Lea Chiarachel dengan tokoh lainnya yang cukup umur memerankan tokoh Zahra dalam sinetron Suara Hati Istri.

Jika Indosiar tidak mengganti peran Lea dalam sinetron Suara Hati Istri tersebut, KPI akan mengambil tindakan lebih tegas.

“Kami sih berharap akan dilakukan mulai besok. Kami akan pastikan akan segera dilaksakan (pergantian peran).

Kami akan merapatkan itu ke dalam rapat pleno dan membuat keputusan lain (jika Indosiar tak menepati janjinya),” tutur Mulyo.

Baca Juga: Seolah Protes dengan Nasib Sinetron Ikatan Cinta, Amanda Manopo Senggol Para Petinggi RCTI dan MNCTV: Kenapa Ditunda-tunda?

Sebelumnya, KPI membenarkan mendapat banyak aduan dari masyarakat terkait sinetron Suara Hati Istri.

Masyarakat banyak memberikan sentimen negatif terhadap sinetron yang tayang di Indosiar tersebut.

Pasalnya, karakter Zahra yang diperankan aktris remaja Lea Ciarachel mendadak jadi perbincangan hangat di media sosial.

Bukan tanpa alasan karakter Zahra hingga menjadi trending topic Twitter hari ini, Selasa (1/6/2021).

Karena dalam sinetron Suara Hati Istri 'Zahra', karakter yang diperankan Lea merupakan istri ketiga dari pak Tirta.

Padahal di kehidupan nyata, usia Lea yang lahir 5 Oktober 2006 itu baru 15 tahun saat ini.

Source : kompas, Twitter

Editor : Hype

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular