Aku tuh sangat kecewa sama Tuhan tapi bangga, Daddy itu punya dampak yang besar di negara ini," kata Zuriel.
Sebelumnya, Raditya Oloan sempat dirawat karena positif Covid-19.
Namun kondisinya menurun justru setelah dinyatakan negatif Covid-19 pada 30 April 2021.
Karena itu Raditya Oloan harus kembali dirawat di ICU. Raditya juga memakai alat bantu pernapasan atau ventilator.
Pada unggahan terakhir sebelum dibawa ke ICU, Raditya sempat mengungkap kondisinya.
"Si Covid itu sempet bikin serangan sampe badan gue terjadi peradangan," tulis Raditya.
Sementara itu, Joanna Alexandra menjelaskan, sang suami memiliki komorbid asma.
Setelah terinfeksi Covid-19, tubuh Radit mengalami peradangan sehingga infeksi bakteri. Ginjalnya juga tidak berfungsi dengan baik.
(*)