GridHype.ID - Hingga saat ini masih banyak wanita yang belum mengetahui gejala kanker payudara.
Padahal kanker payudara merupakan pernyakit berbahaya yang bisa menyerang siapa saja tanpa pandang bulu.
Untuk itu, mari kita simak bersama penjelasan dari beberapa gejala kanker payudara berikut ini.
Seperti yang diketahui, setiap wanita menjadi khawatir sekaligus takut saat benjolan pada payudara terasa nyeri.
Benjolan payudara memang kerap diartikan sebagai gejala tumor payudara atau bahkan kanker payudara.
Dari berbagai penelitian dan berbagai kasus, benjolan pada payudara memang jadi ciri-ciri umum kanker payudara tahap awal.
Biasanya, benjolan tersebut berbentuk bulat, lunak, dan terasa nyeri jika disentuh.
Oleh sebab itu, kamu yang mengalami gejala demikian diharapkan segera melakukan pemeriksaan ke dokter sebelum terjadi hal yang tidak diinginkan.
Akan tetapi, tak semua kanker payudara memiliki gejala tersebut loh.