Follow Us

Pencairan BLT BPJS Ketenagakerjaan Belum Ada Kabar? Cek Dulu Statusmu Sebagai Penerima Bantuan dengan Lakukan Langkah Mudah Ini

Dwi Purworahayu - Jumat, 23 April 2021 | 11:45
Buruan dicek, pencairan BLT BPJS Ketenagakerjaan gelombang 2 cair, saldo ATM langsung nambah.
KompasTV

Buruan dicek, pencairan BLT BPJS Ketenagakerjaan gelombang 2 cair, saldo ATM langsung nambah.

Jika seluruh data cocok maka Anda otomatis terkonfirmasi sebagai penerima BLT BPJS Ketenagakerjaan.

Melansir Banjarmasinpost.co.id, data yang perlu Anda siapkan saat konfirmasi rekening adalah NIK, nama lengkap, nama bank, dan nomor rekening di buku tabungan.

Cara cek nama penerima BLT BPJS 2021

Selain informasi bansos BLT BPJS Ketenagakerjaan gelombang 2, simak cara cek penerima BLT dengan 4 cara, salah satunya melalui link sso.bpjsketenagakerjaan.go.id.

Baca Juga: Berkah Ramadhan, Bansos PKH Tahap 2 Cair Bulan April 2021, Cukup Datangi ATM untuk Pencairan Dananya

Dikutip dari laman resmi BPJS Ketenagakerjaan, Selasa (25/8/2020), berikut cara cek BPJS Ketenagakerjaan untuk status kepesertaan bisa dilakukan lewat 4 metode.

1. Aplikasi BPJSTK Mobile ( BPJSTKU Personal Service)

Peserta harus mengunduh aplikasi BPJSTK Mobile di Android, iOS, dan BlackBerry.

Setelah mengunduh, peserta harus melakukan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan PIN.

Syarat registrasi di aplikasi BPJSTK Mobile antara lain Nomor KPJ (ada di kartu BPJS Ketenagakerjaan), NIK e-KTP, dan tanggal lahir, dan nama.

Baca Juga: Sistem DTKS Diperbarui, Kini Publik Bisa Cek Penerima Bansos PKH, BPNT, dan Bansos Tunai di cekbansos.kemensos.go.id, Berikut Panduannya

Setelah terdaftar dan login, peserta dapat mengetahui status kepesertaan BPJAMSOSTEK.

Source : Banjarmasinpost.co.id, TribunKaltim.co

Editor : Hype

Baca Lainnya

Latest