Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Waspada! Marak Beredar Masker Medis Palsu, Catat Cara Mengeceknya Biar Tak Salah Pilih

Ruhil Yumna - Senin, 05 April 2021 | 19:45
Kita perlu berhati-hati memilih masker agar enggak salah beli masker palsu.
pixabay

Kita perlu berhati-hati memilih masker agar enggak salah beli masker palsu.

GridHype.ID - Masker kini menjadi salah satu benda wajib yang di bawa ke manapun.

Pasalnya, penggunaan masker menjadi salah satu cara untuk mencegah penyebaran virus Covid-19.

Permintaan akan maskerpun menjadi tinggi di pasaran.

Baca Juga: CDC Rilis Pedoman Baru Bagi yang Sudah Divaksinasi, Para Ahli Tetap Peringatkan Pakai Masker dan Jaga Jarak

Plt Dirjen Kefarmasian dan Alat Kesehatan (Farmalkes) Kemenkes, Arianti Anaya, mengingatkan masyarakat akan adanya masker medis palsu yang beredar di pasaran.

Untuk menghindari hal tersebut, masyarakat diminta teliti sebelum membeli dengan mengecek izin edar masker.

"Menghindari kesalahan pemilihan masker medis maka tenaga kesehatan dan masyarakat agar membeli masker medis yang sudah memiliki izin edar alat kesehatan dari Kemenkes dan izin edar ini juga bisa diakses melalui infoalkes.kemkes.go.id," kata Arianti dalam sebuah diskusi, Minggu (4/4/2021).

Masker palsu yang dimaksud Arianti ialah yang tak memiliki izin edar dari Kemenkes tetapi diklaim sebagai masker medis.

Untuk mendapat izin edar, masker harus memenuhi persyaratan mutu, keamanan, dan manfaat.

Karena itu, harus dilakukan uji bacterial filtration efficiency (BFE), particle filtration efficiency (PFE), breathing resistance, dan lainnya.

Baca Juga: Ditegur Petugas Keamanan Karena Tak Patuhi Protokol Kesehatan, Wanita Ini Malah Nekat Melepas Celana Dalamnya untuk Dijadikan Masker

Source : Kompas Tribun Bali

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x