Hal ini terungkap dalam tayangan YouTube Luna Maya pada (17/3/21).
“Ada pacar?” tanya Luna Maya.
“Ada, tapi diumpetin, dianya ngga mau diekspos,” jawab Anya Geraldine.
Jauh sebelum mengungkap hal tersebut, Anya ternyata sempat dijodohkan sang ibu dengan seorang bupati.
Hal ini diungkapkan langsung oleh Anya Geraldine saat berbincang bersama Kiky Saputri di YouTube WAW Entertainment (21/1/21).
Sang ibu ternyata sampai mengirimkan foto hingga rumah sang bupati kepada Anya Geraldine.
“Aduh, sumpah yaa. Kemarin nyokap gua tiba-tiba ngewhatsapp, waktu gua lagi di Bali.
‘Nya, kamu mau nggak mamah jodohin sama ini ini ini’ bupati terus apa gitu gua lupa. Terus dikirimin fotonya, rumahnya di sini, umurnya segini, anaknya tuh rajin ibadah, gitu gitu,” kata Anya dikutip dari GridHITS.id (23/1/21).
Meski dijodohkan dengan pria yang sudah mapan, Anya Geraldine tolak mentah-mentah perjodohan tersebut.