Gridhype.id-Belakangan ini kabar mengenai mantan atlet voli nasional Aprilia Manganang tengah menyita perhatian publik.
Bagaimana tidak, 28 tahun menjalani hidupnya sebagai seorang wanita, atlet voli kelahiran 1992 ini kini dinyatakan sebagai seorang pria.
Hal tersebut dikonfirmasi dari hasil pemeriksaaan kesehatan secara menyeluruh terhadap Aprilia Manganang.
Dikutip dari Kompas.com, Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) TNI, Jenderal Andika Perkasa, mengatakan Aprilia Manganang lebih memiliki organ-organ jenis kelamin pria daripada wanita.
"Bahkan tidak ada organ internal jenis kelamin wanita," ujar Andika Perkasa, Selasa (9/3/2021) lalu.
Bukan karena operasi transgender, melainkan Aprilia Manganang alami kelainan kelamin bawaan lahir.
Menurut hasil rekam medis di RSPAD Gatot Soebroto, Aprilia diketahui mengidap hipospadia.
Setelah ditketahui idap hipospadia, Aprilia Manganang pun menjalani operasi (correction surgery) sebanyak dua kali.
Setelah menunggu selama 28 tahun, Aprilia Manganang akhirnya mendapatkan identitas baru yang ia impikan.