Tepatnya sejak pusat kuliner di Solo, Galabo diresmikan pada 2008 oleh Wali Kota Solo yang saat itu masih Joko Widodo.
Warung makan milik besan Jokowi tersebut bernama Warung Bu Tin dan menempati kios nomor 47.
Di warung yang dikelola orang tua Selvi Ananda ini, menjajakan berbagai macam olahan sambal dan lauk ayam, bebek, lele dan lainnya.
Tak hanya itu, ada pula menu wader goreng dan menu kremesan.
Kendati demikian, menu andalan warung Bu Tin ini adalah ayam goreng krems dan sambal welut.
Sementara itu, harga yang ditawarkan termasuk terjangkau.
Baca Juga: Bak Model, Intip Gaya Anggun Selvi Ananda Kenakan Long Dress dengan Riasan Natural, Keibuan Banget
Satu porsi makanan sekitar Rp 20.000 sampai Rp 25.000
Warung yang menempati ukuran 2x3 meter ini milik terbilang cukup laris.
Demikian dikatakan seorang pedagang di Galabo, Yenni, jelang pernikahan Selvi Ananda dan Gibran Rakabuming Raka, 2015 silam.