Follow Us

Sempat Dinyatakan Negatif, Nyatanya Rambut Jennifer Jill Mengandung Metafetamin Alias Sabu

Helna Estalansa - Jumat, 26 Februari 2021 | 13:15
Jennifer Jill tersangka kasus kepemilikan narkotika di Mapolres Jakarta Barat, Jumat (19/2/2021).
(Kompas.com/Sonya Teresa )

Jennifer Jill tersangka kasus kepemilikan narkotika di Mapolres Jakarta Barat, Jumat (19/2/2021).

Baca Juga: Hasil Tes Urine Jennifer Jill Dinyatakan Negatif, Polisi Tetap Jadikan Istri Ajun Perwira Sebagai Tersangka Lantaran Ngaku Simpan Sabu Hingga Temukan Bukti dari Hasil Spesimen Rambutnya

"Jadi kami dari Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat akan menyampaikan terkait hasil daripada spesimen rambut," kata Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKP Arif Oktara di Polres Metro Jakarta Barat (23/2/2021).

Hasil yang telah dikeluarkan Puslabfor Sentul, Bogor itu menunjukkan bahwa rambut Jennifer Jill mengandung metafetamin alias sabu.

"Hasil sudah kami peroleh dimana hasil spesimen rambut tersebut adalah benar terbukti mengandung metafetamin dari spesimen rambut saudari JJ (Jennifer Jill)," lanjutnya.

Baca Juga: Tinggalkan Kerajaan Bisnis yang Sudah Dibangun, Wasiat Mendiang Suami Jennifer Jill Kini Disorot, Titip Pesan Ini Untuk Sang Anak

Karena hasil tes urine dengan tes rambut Jennifer Jill berbeda, polisi pun akan melakukan pemeriksaan lanjutan untuk mengetahui keterangan yang lainnya.

"Itu saja sementara yang disampaikan, terkait adanya perbedaan keterangan dengan sebelumnya dengan hasil spesimen rambut.

Tentunya kami akan melakukan pemeriksaan lanjutan untuk mengambil keterangam keterangan terkait temuan yang sekarang ini," kata AKP Arif Oktara.

Baca Juga: Punya Hobi Party dan Tenggak Alkohol, Terungkap Isi Perjanjian Pernikahan Jennifer Jill dan Ajun Perwira Sempat Berubah Sebelum Diciduk Polisi

Seperti yang diberitakan sebelumnya, polisi menemukan barang bukti berisi narkotika golongan I yakni dua klip plastik kecil berisi sabu 0,39 gram dan alat hisap bong.

Polisi pun menjelaskan bahwa Jennifer Jill telah menggunakan sabu dalam kurun waktu tiga bulan ini, kalau dilihat dari tes rambutnya.

"Artinya dalam durasi waktu tersebut berarti yang bersangkutan memungkinkan telah menggunakan narkotika jenis sabu," kata Arif Oktara.

Source : Grid.ID, Wartakotalive

Editor : Helna Estalansa

Baca Lainnya

Latest