Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Bertahun-Tahun Bungkam, Narji Akhirnya Bongkar Alasan Dirinya Keluar dari Cagur Setelah 18 Tahun Bersama

None - Rabu, 13 Januari 2021 | 10:15
Denny Cagur mengungkapkan perasaannya bahwa ia sangat kecewa dengan Narji saat bertemu kembali
Kolase Grid.ID & Tribunnews

Denny Cagur mengungkapkan perasaannya bahwa ia sangat kecewa dengan Narji saat bertemu kembali

Gridhype.id-Paska memutuskan untuk mundur dari grup lawak Cagur pada 2015 silam, akhirnya komedian Narji buka suara mengenai alasannya hengkang dari Cagur.

Diketahui sebelumnya, jika grup lawak Cagur telah terbentuk sejak 1997 silam dengan anggota yang berisikan Narji, Denny dan Wendy.

Namun Narji memutuskan untuk mundur dari Cagur sejak 2015 silam, setelah hampir enam tahun keluar, Narji akhirnya menjawab teka-teki mengapa dirinya memutuskan untuk keluar dari Cagur

Baca Juga: Presiden Akan Disuntik Vaksin Covid-19 Hari ini, Berikut Daftar Nama Pejabat Publik yang Juga Divaksin Bersama Presiden Jokowi

Melalui konten YouTube Abang Narji berjudul "Lebih dari 'Eksklusif'!!! Antara Narji dan Cagur Terungkap Di Sini Semua", Narji membongkar alasannya meninggalkan Cagur pada 2015.

Selama ini Narji tidak pernah secara jelas membicarakan penyebabnya memilih undur diri.

Ia kerap hanya menyiratkan bahwa secara pribadi, dia tidak ada masalah dengan dua anggota Cagur lainnya, Wendi dan Denny.

Baca Juga: Namanya Sama dengan Gembong Narkoba Internasional, Narji Beri Klarifikasi, Adhika Pratama: Gak Nyangka Pak

"Pada saat itu kenapa gue harus keluar, itu persoalan di manajemen, banyak hal yang boleh dilakukan sama personel lain, tapi sama gue enggak boleh dan itu lama terjadi gitu kan," kata Narji membuka pembicaraan, dikutip Selasa (12/1/2021).

Sebagai informasi, grup lawak Cagur memiliki beberapa perjanjian.

Untuk tampil dalam satu acara, iklan, mereka harus bersama, seperti acara sahur bahkan video klip.

Source :Kompas.comYouTube

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x