Pertama, jika Sandiaga Uno memiliki kemampuan untuk menjadikan jabatannya sebagai magnet baru dari kursi kabinet, tentu berbasis kinerja dan prestasi.
"Sebab, jabatan di menteri pariwisata akan memudahkan SU berhubungan dengan kaum Milenial yang memang jadi pemilih mayoritas pada pilpres yang akan datang," ucapnya.
Kedua, kata Ray, jika tidak ada pergeseran jabatan di Gerindra, maka posisi Sandiaga Uno sebagai anggota kabinet akan menguatkannya di lingkungan partai.
Baca Juga: Reshuffle Kabinet Indonesia Maju, Jokowi Umumkan 6 Nama Menteri Baru
"Hal positif ini bisa jadi pertimbangan," ucapnya.
Selain itu, Ray menilai kemungkinan lain Sandiaga Uno menerima tawaran Menteri karena diminta langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Ada kemungkinan hal ini menjadi salah satu permintaan pak Jokowi. SU masuk menjadi salah satu anggota kabinet," pungkasnya.
Kekayaan Sandiaga Uno
Berdasar Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), total harta kekayaan Sandiaga Uno mencapai lebih dari Rp 5 triliun.
Laporan tersebut disampaikan Sandi tertanggal 13 Agustus 2018, saat hendak maju menjadi Calon Wakil Presiden Republik Indonesia di Pilpres 2019.
Sandiaga Uno memiliki total harta tanah dan bangunan senilai lebih dari Rp 191 miliar.